Langsung ke konten utama

Mulai dari Nol

     Fakta terdampak rasa jenuh sebagai seorang karyawan kadang tidak bisa dihindari oleh sebagian besar orang. Rutinitas kerja yang itu-itu saja selama bertahun-tahun mengakibatkan semangat bekerja sering mengalami kurva turun. Ternyata salah satu cara mengurangi kejenuhan adalah menjalankan bisnis sampingan. Nah lo, kok malah berbisnis? Yup, ribet memang..tapi alasan-alasan ini perlu dipertimbangkan untuk membuka bisnis sampingan sebagai pendamping rutinitas sebagai karyawan.

Menjalankan hal baru yang sesuai dengan passion kita. 
Manusia cenderung senang dan bersemangat mencoba hal-hal baru yang mereka senangi. Maka cobalah memulai bisnis sampingan yang sesuai dengan passion atau gairah kita. Jangan mikir yang berat-berat. Kita mulai bisnis dengan hal-hal positif yang kita sukai. Misalnya, kita hobi ngopi nih. Kenapa tidak mencoba bisnis repacking kopi atau biji kopi. Kita hobi ngemil, coba saja bikin repacking snack. Repacking atau mengemas kembali merupakan bisnis yang level kesulitannya tidak terlalu tinggi dengan modal yang fleksibel.

Bisa mendatangkan penghasilan tambahan
Sudah barang tentu suatu bisnis adalah tentang omzet dan profit. Meskipun hal ini bukan yang utama dan satu-satunya tapi siapa juga yang mau bisnis rugi? Bisnis sampingan jika dijalankan dengan benar, bukan tidak mungkin dapat menambah pundi-pundi penghasilan.

Melindungi diri dan keluarga tercinta
Hmm..mungkin sekilas tidak ada hubungan antara bisnis sampingan dengan melindungi diri dan keluarga. Padahal ditengah-tengah situasi yang serba tidak menentu saat ini siapa yang bisa memprediksi keadaan ekonomi masa depan? Bisa saja sewaktu-waktu sebagai karyawan menjadi korban PHK atau malah perusahaan tempatnya bekerja tutup. Meskipun, bisa saja pindah kerja ke perusahaan lainnya, tetapi tetap saja butuh waktu. Selama masa "peralihan" itu paling tidak, ada income agar perekonomian keluarga tidak terlalu "shock".

Menyiapkan warisan buat anak cucu
Jangan mengernyitkan alis dulu. Faktanya banyak Orang Kaya Baru yang mendapatkan warisan perusahaan dari orangtua atau nenek moyang mereka. Meskipun tidak semudah membalikkan telapak tangan, tapi tidak menutup kemungkinan bisnis sampingan yang dimulai dengan ketekunan dan keyakinan luar biasa bisa menjadi bisnis yang bisa diwariskan untuk anak cucu kelak. 

     Demikian beberapa alasan mengapa karyawan harus mempunyai bisnis sampingan. Tentu saja masih banyak seribu alasan lainnya. Akan tetapi, apapun alasannya action lah solusinya. Yuk mari, kita mulai berbisnis.
Salam Sehat Bergembira..:)




Komentar